Jumat, 31 Maret 2017

31 MARET 2017, MAHASISWI PKL POLTEKKES YOGYAKARTA 
RESMI DI TARIK PIHAK KAMPUS
GabusanNews - Setelah tiga minggu, mahasiswi Jurusan Kebidanan Poltekkes Yogyakarta melakukan praktik kerja lapangan, tepat hari Jum'at tanggal 31 Maret 2017 bertempat di Aula Balai Desa Timbulharjo seluruh mahasiswi PKL ditarik oleh pihak kampus, termasuk delapan mahasiswi yang berlokasi di Pedukuhan Gabusan. Ke delapan mahasiswi tersebut adalah
1. Putri Handika 
2. Herlina Tri N
3. Hastin Laili M
4. Maranata
5. Isa Lintang MK
6. Nasyiatush S
7. Yovita Eka RK
8. Della Eprilian Sari 
Kegiatan yang dilakukan mahasiswi tersebut berdampak positif terhadap kehidupan masyarakat terutama masalah kesehatan. Kegiatan PKL diawali dengan mendata keluarga di kampung sampel. Serangkaian kegiatan terlaksana dengan sukses dan lancar. Dukuh Gabusan mewakili seluruh masyarakat Pedukuhan Gabusan mengucapkan terima kasih kepada delapan mahasiswi tersebut yang telah membagikan ilmu dan pengalamannya kepada masyarakat, sehingga mulai melek terhadap masalah kesehatan.

Kamis, 30 Maret 2017

MMDUS II HASIL KEGIATAN PKL DI PEDUKUHAN GABUSAN


GabusanNews - Mahasiswi PKL Jurusan Kebidanan Poltekkes Yogyakarta mengadakan MMDus II terkait hasil kegiatan selama PKL di Pedukuhan Gabusan. Kegiatan berlangsung pada Hari Kamis tanggal 30 Maret 2017 pukul 20.00 WIB bertempat di Rumah Dukuh Gabusan. Kegiatan ini diikuti oleh Dukuh Gabusan, bapak-bapak ketua RT, kader PKK/Posyandu, anggota karang taruna, dosen Poltekkes, dan mahasiswi. Mahasiswi  memaparkan hasil kegiatan yang dilakukan selama PKL. Kegiatan-kegiatan tersebut meliputi penyuluhan deteksi dini kanker serviks, pemeriksaan IVA gratis, penyuluhan kesehatan wanita (SADARI), penyuluhan reproduksi remaja (Seks Bebas), penyuluhan anti rokok dan anti narkoba, lomba balita sehat, olahraga sehat (senam sehat). Acara ini sekaligus menutup kegiatan mahasiswi selama PKL di Pedukuhan Gabusan. Dalam acara ini juga diberikan papan nama RT sebagai kenang-kenangan dari mahasiswi PKL Jurusan Kebidanan Poltekkes Yogyakarta. Dukuh Gabusan mewakili seluruh warga masyarakat Pedukuhan Gabusan sangat berterima kasih atas serangkaian kegiatan yang dilakukan oleh mahasiswi, terutama masalah kesehatan. Acara ditutup dengan menyantap makan bersama sebagai ucapan syukur bahwa kegiatan PKL tahun 2017 berjalan sukses dan lancar.
PEMBAGIAN 151 SAK RASTRA JATAH BULAN JANUARI 
DI PEDUKUHAN GABUSAN 


GabusanNews - Sebanyak 151 keluarga di Pedukuhan Gabusan mendapat Beras Sejahtera (Rastra). Rastra ini merupakan pengganti dari Raskin. Warga yang mendapat Rastra adalah keluarga dari kalangan miskin/tidak mampu. Pembagian Rastra bulan Januari berlangsung pada hari Kamis tanggal 30 Maret 2017 pukul 14.00-18.00 WIB bertempat di rumah Dukuh Gabusan. Warga menebus harga sesuai dengan yang ditetapkan oleh pemerintah. Masing-masing byname mendapatkan 15 kg Rastra dengan uang tebus Rp.24.000,00.  Proses pembagian dilakukan oleh Dukuh Gabusan, dibantu kader dan mahasiswa PKL Poltekkes Yogyakarta dan berlangsung lancar, serta warga sangat senang menerima Rastra tersebut
SENAM SEHAT DI RUMAH BUDAYA GABUSAN


GabusanNews - Dalam rangka menjaga kesehatan jasmani, mahasiswi mengadakan kegiatan Senam Sehat. Senam Sehat diadakan pada Kamis sore tanggal 30 Maret 2017 bertempat di Rumah Budaya Gabusan dengan diikuti kurang lebih 39 warga. Doorproze yang dibagikan beraneka ragam termasuk tanaman serai. Kegiatan ini merupakan kegiatan penutup dari serangkaian program-program yang dilaksanakan oleh mahasiswi sebelumnya. 

Minggu, 26 Maret 2017

PERTEMUAN PKK PEDUKUHAN
DI RUMAH IBU MUNDIYAH (GABUSAN RT 03)

GabusanNews - PKK Pedukuhan Gabusan mengadakan pertemuan rutin Bulan Maret, berlangsung pada Hari Minggu, tanggal 26 Maret 2017 pukul 16.00 WIB bertempat di rumah Ibu Mundiyah. Acara ini dihadiri oleh seluruh pengurus dan anggota, serta Dukuh Gabusan. Acara dipimpin langsung oleh Ketua PKK Pedukuhan Gabusan Ibu Sunaryanti, S.Pd.
GEBYAR BALITA SEHAT PEDUKUHAN DAGAN - GABUSAN


GabusanNews - Gebyar Balita Sehat ini diselenggarakan pada hari Jum'at tanggal 24 Maret 2017 pukul 15.00 WIB di Pasar Seni Gabusan oleh mahasiswi-mahasiswi Jurusan Kebidanan Poltekkes Yogyakarta yang berlokasi di Pedukuhan Dagan dan Gabusan, bekerjasama dengan Puskesmas Sewon I dan Klinik Mangkuyudan Yogyakarta. Gebyar balita sehat ini diikuti oleh warga Pedukuhan Dagan dan Gabusan yang mempunyai balita sejumlah 55 orang. Kegiatan ini dimulai dengan tahap pengukuran status gizi dengan cara ditimbang berat badan dan diukur tinggi badan. Penilaian status gizi dilakukan oleh juri Gizi dari Puskesmas Sewon I. Tahap selanjutnya penilaian tumbuh kembang balita oleh juri dari Klinik Mangkuyudan Yogyakarta. Kegiatan ini juga dimeriahkan dengan lomba mewarnai. Tujuan diadakannya gebyar ini adalah meningkatkan kemampuan dan pengetahuan orang tua dalam membina tumbuh kembang balita secara optimal. Dalam gebyar ini, diperoleh hasil juara I Lomba Balita Sehat adalah Raffa Naim Yuhair (Gabusan) dan juara I lomba mewarnai Ibrahim Imam Musa (Gabusan). Dukuh Gabusan mewakili warga Gabusan sangat mengapresiasi kegiatan ini. Kegiatan yang baru pertama kali dilakukan ini ternyata mampu menarik antusias warga yang mempunyai balita mengikutinya. Untuk ke depannya kegiatan semacam ini perlu diadakan untuk menilai status gizi dan tumbuh kembang balita.

Kamis, 23 Maret 2017

PENYULUHAN ANTI ROKOK DAN ANTI NARKOBA DI PEDUKUHAN GABUSAN


GabusanNews - Setelah mengadakan penyuluhan terkait kanker serviks dan kanker payudara, mahasiswi Poltekkes Yogyakarta juga mengadakan penyuluhan terkait anti rokok dan anti narkoba bagi bapak-bapak dan pemuda Pedukuhan Gabusan. Acara dilaksanakan pada hari Rabu tanggal 22 Maret 2017 pukul 19.30 WIB di Rumah Budaya Gabusan. Penyuluhan dihadiri oleh Dukuh Gabusan, tokoh masyarakat, bapak-bapak dan pemuda Pedukuhan Gabusan. Materi anti rokok dipaparkan oleh Saudari Hastin dan Yovita, sedangkan anti narkoba dipaparkan oleh Saudara Dliya Aulia, anggota Satgas Virus Biru BNN. Peserta sangat merespon dengan adanya penyuluhan tersebut terbukti dengan banyaknya warga yang menanyakan terkait materi tersebut. Sebagai tindaklanjut dari penyuluhan tersebut direncanakan Gabusan akan menjadi kampung binaan BNN. Dukuh Gabusan sangat mengapresiasi kegiatan yang dilakukan mahasiswi tersebut, ke depan di Pedukuhan Gabusan akan dibentuk kader anti narkoba yang anggotanya adalah pemuda pemudi setempat.
PENYULUHAN IVA/PAPSMEAR DAN SADARI DI PEDUKUHAN GABUSAN


GabusanNews - Mahasiswi-mahasiswi PKL Jurusan Kebidanan Poltekkes Yogyakarta mengadakan penyuluhan tentang deteksi dini kanker serviks berupa IVA/PAPSMEAR dan deteksi dini kanker payudara melalui teknik SADARI. Acara berlangsung pada hari Selasa tanggal 21 Maret 2017 pukul 19.30 WIB bertempat di Rumah Budaya Gabusan, dihadiri oleh kader PKK, kader Posyandu, ibu-ibu dan pemudi Pedukuhan Gabusan. Kegiatan ini dilaksanakan mengingat masih banyaknya warga Pedukuhan Gabusan yang masih belum mengetahui dan memahami terkait masalah kesehatan wanita tersebut. Materi terkait kanker serviks dipaparkan oleh Saudari Maranata, sedangkan kanker payudara dipaparkan oleh Saudari Herlina. Warga sangat antusias dengan adanya penyuluhan tersebut karena sangat jarang mereka mendapatkan penyuluhan terkait masalah tersebut.

Senin, 20 Maret 2017

MMDUS HASIL SURVEI MASALAH KESEHATAN WARGA 
DI RUMAH DUKUH GABUSAN




GabusanNews - Menindaklanjuti hasil survei masalah kesehatan yang dilakukan oleh mahasiswi Jurusan Kebidanan Poltekkes Yogyakarta, pada hari Sabtu tanggal 18 Maret 2017 pukul 20.00 WIB di rumah Dukuh Gabusan diadakan MMDus. MMDus merupakan kegiatan musyawarah yang diselenggarakan untuk bersama-sama memecahkan masalah kesehatan yang menjadi hasil survei. MMDus dihadiri oleh Dukuh Gabusan, dosen Poltekkes, Ketua-ketua RT, kader-kader PKK/posyandu, dan karang taruna Pedukuhan Gabusan. Sebelumnya mahasiswi Poltekkes Yogyakarta telah melakukan survei dengan mendata setiap keluarga yang ada di Kampung Gabusan sebagai sampel. Dari survei tersebut diperoleh hasil bahwa sebagian besar warga kurang mengetahui mengenai kesehatan reproduksi, dan masalah kesehatan lainnya.

Minggu, 12 Maret 2017

KEGIATAN KERJA BAKTI PEMBANGUNAN COORBLOK DI RT 01 KAMPUNG RENDENG KULON




GabusanNews - Selain warga Kampung Gabusan, warga Kampung Rendeng Kulon juga mengadakan kegiatan kerja bakti pengerasan jalan yang berlokasi di RT 01. Kerja bakti diikuti lebih dari 50 orang. Kegiatan dilaksanakan hari Minggu pukul 07.30 WIB sampai selesai.
KEGIATAN KERJA BAKTI PEMBANGUNAN COORBLOK DI KAMPUNG GABUSAN


GabusanNews - Warga Kampung Gabusan RT 06,07,08 bahu membahu, kerja bakti untuk pengerasan jalan masuk kampung pada hari Minggu tangga 12 Maret 2017. Kerja bakti ini dalam rangka menindaklanjuti bantuan dana yang dikucurkan oleh desa. Kegiatan berlangsung dari pukul 07.00 WIB sampai sore. Pengerjaan dilakukan dengan readymix sehingga jalan sepanjang 350 m dapat selesai dalam jangka waktu satu hari. Warga sangat antusias kerja bakti, apalagi Bapak Bupati Bantul Drs. H. Suharsono berkesempatan hadir meninjau kegiatan tersebut.
KEGIATAN TPA DAN BIMBEL DI KAMPUNG RENDENG KULON



GabusanNews - Seksi Pendidikan dan Kerohanian LMKD Rendeng Kulon Gabusan mengadakan kegiatan TPA dan Bimbel untuk anak-anak di Kampung Rendeng Kulon. Kegiatan dilaksanakan pada Hari Minggu tanggal 5 Maret 2017 di Masjid Al Huda pada sore hari. Kegiatan ini merupakan kegiatan yang pertama kali dilaksanakan dan rencananya akan berkelanjutan terus menerus. Pengajar TPA dan Bimbel berasal dari masyarakat Kampung Rendeng Kulon sendiri. 

Sabtu, 04 Maret 2017

KERJA BAKTI PERSIAPAN PEMBANGUNAN COORBLOK 
DI GABUSAN RT 06, 07, 08 JILID II


GabusanNews- Warga Kampung Gabusan melakukan kerja bakti di jalan kampung yang akan dilakukan pengerasan jalan/coorblok. Kegiatan diadakan pada Hari Minggu tanggal 05 Maret 2017 pukul 07.30 WIB. Warga saling bergotong royong mengempuri jalan di atas selokan dan memasang pengamanan berupa usuk di sepanjang tepian jalan masuk RT 08 sampai 07 untuk meminimalisir coor masuk ke selokan kanan kiri jalan. Kegiatan tersebut diikuti oleh warga RT 06, 07, 08. Kerja bakti ini merupakan tahapan awal untuk mempersiapkan area yang akan dicoor.